Rutan Kraksaan Lakukan Apel Gelar Siaga Gabungan Bersama TNI-Polri, Guna Wujudkan Lingkungan Bebas Halinar

WhatsApp_Image_2024-04-06_at_09.42.26.jpeg

 

Kraksaan – Sebagai wujud dari sinergitas bersama serta jalinan koordinasi guna mewujudkan keamanan dan ketertiban dilingkungan pemasyarakatan, Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Kraksaan Kanwil Kemenkumham Jatim adakan Apel Gelar Siaga bersama dengan Kodim 0820 dan Polres Probolinggo. Dimana kegiatan ini sebagai bagian dari peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke 60. Jumat (5/4/2024) Kepala Rutan Kraksaan, Alzuarman menjelaskan bahwa penggeledahan ini merupakan bagian dari komitmen mereka dalam meningkatkan pengawasan dan pengamanan di dalam Rutan Kelas IIB Kraksaan. "Salam dan sapa serta rangkul warga binaan agar terwujud sinergi dan juga menumbuhkan komitmen Warga Binaan agar senantiasa mewujudkan lingkungan yang kondusif,” ujar Karutan. Terdapat 3 Tim penggeledahan yang terbagi untuk menggeledah blok kamar hunian secara acak. Mereka menyusuri setiap sudut Rutan dengan cermat, memeriksa setiap tempat yang dianggap potensial untuk menyimpan barang-barang terlarang atau berbahaya.
Kegiatan tersebut diakhiri oleh tes urine secara acak kepada beberapa Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang dilakukan langsung oleh petugas tenaga kesehatan Rutan Kraksaan. Dari sampel yang diambil seluruhnya diperoleh hasil negatif pada test urine yang dilakukan. (Humas Rutan Kraksaan) @ditjenpas
#HBP60
#HariBaktiPemasyarakatan60
#PemasyarakatanPastiBerdampak
#KumhamPasti


TITLE BAWAH

logo besar kuning
 
RUMAH TAHANAN NEGARA KELAS IIB KRAKSAAN
KANWIL KEMENKUMHAM JAWA TIMUR

Rutan Kelas IIB Kraksaan, JL. Raya P. Sudirman, No. 69, Patokan, Kec. Kraksaan, Probolinggo, Jawa Timur 67282, Indonesia
Telp. (0335) 841312

Email Kehumasan
humasrutankraksaan@gmail.com

Nomor Aduan
085236652233

Hari ini95
Kemarin94
Minggu ini438
Bulan ini952
Total 4907

19-05-2024